Sambutan pada kegiatan Musyawarah Daerah
PD Ikadi kabupaten Cianjur
Periode 2022 – 2027
Minggu, 29 Januari 2023 Pukul 08.00
Di Gedung Dakwah Jl. Raya Bandung Sadewata Cianjur
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Hadirin yang saya hormati
Puji serta syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas limpahan rahmat dan karunianya pada kesempatan ini kita dapat hadir dalam kegiatan musyawarah daerah pengurus daerah ikatan da’i indonesia (PD IKADI) Kabupaten Cianjur Periode 2022 – 2027.
Shalawat serta salam kita haturkan kepada junjungan alam Sayyidina wamaulana Muhammad SAW, Juga kepada keluarganya, kepada para sahabatnya dan kepada semua ummatnya yang tetap setia kepada ajarannya hingga akhir mendapatkan syafaat dari beliau nanti di yaumil akhir, amiin.
Hadirin yang saya hormati,
Melalui kesempatan yang baik ini perkenankan saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia yang telah memprakarsai penyelenggaraan musyawarah daerah PD Ikadi Kabupaten Cianjur, yang merupakan wadah para da’i/mubaligh yang sangat berkompeten.
Saya berharap dengan adanya kegiatan musda ini tidak saja melahirkan kepengurusan yang solid, kompak dan representatif, tetapi mampu pula menghasilkan rumusan program kerja dan kesepakatan untuk mewujudkan masyarakat Cianjur yang mandiri maju religius dan berakhlak mulia, sesuai dengan visi kabupaten Cianjur.
Hadirin yang saya hormati,
PD Ikadi sebagai wadah organisasi dakwah islam diharapkan pula mampu memberi kontribusi nyata dalam upaya membantu dan mendorong masyarakat agar lebih maju dan beradab, sebab para da’i di kabupaten Cianjur kiprahnya sudah banyak terasa, kehadiran ikadi sejatinya mampu mensinergikan dengan elemen yang lain, baik dengan unsur pemerintah maupun elemen masyarakat yang lain, kata kuncinya adalah mampu menjalin komunikasi yang intens, secara internal maupun eksternal, sehingga para da’i yang tergabung di ikadi bisa lebih berdaya guna dan berhasil guna.
Hadirin yang saya hormati,
Demikianlah hal-hal yang dapat saya sampaikan, akhirnya seraya mengharap ridho Allah dan di awali dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, Musyawarah Daerah PD Ikadi Kabupaten Cianjur periode 2022 – 2027, saya nyatakan resmi dibuka.
Semoga Allah SWT senantiasa melindungi langkah kita, dan semoga pula kegiatan ini menjadi amal ibadah yang diridhoi-Nya.
“Selamat Bermusyawarah”
Terima Kasih,
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Cianjur, 29 Januari 2023
Bupati Cianjur
H. Herman Suherman